Kapolsek Panongan Hadiri Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Penghitungan Suara Pilkada Tahun 2024 Tingkat Kecamatan Panongan

    Kapolsek Panongan Hadiri Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Penghitungan Suara Pilkada Tahun 2024 Tingkat Kecamatan Panongan

    TANGERANG - Kapolsek Panongan AKP RM Wisnu Bramantyo STrK., S.IK.Msc.Eng menghadiri acara rapat Pleno terbuka rekapitulasi penghitungan suara pada Pilkada Tahun 2024 Tingkat Kecamatan Panongan yang diselenggarakan oleh PPK Panongan di Aula Kantor PPK Kecamatan Panongan Kabupaten Tangerang, Jumat siang (29/11/2024).

    Rapat Pleno terbuka juga dihadiri oleh Akp RM Wisnu Bramantyo S.Tr.K., S.I.K., MSc., Eng (Kapolsek Panongan), Kapten Inf Irwanto (Danramil Panongan), Drs. H. Heru Ultari (Camat Panongan), Sdr. Umar (Ketua KPU Kab. Tangerang), Sdr. Irwan (Ketua PPK Panongan), Sdr. Putra Jaya (Ketua Panwascam Panongan), Para ketua PPS beserta anggota Para saksi masing masing calon kepala daerah.

    Kegiatan ini diawali sambutan oleh Ketua PPK Kecamatan Panongan Irwan Prayogi dilanjutkan sambutan Camat Panongan Drs Heru Ultari mewakili Muspika serta sambutan dan arahan dilanjutkan dengan Rekapitulasi dan Penetapan Hasil Penghitungan Suara Pilkada 2024 tingkat PPK Kecamatan Panongan kabupaten tangerang.

    Dalam kesempatan nya Kapolsek Panongan AKP RM Wisnu Bramantyo STrK., SIK.Msc.Eng mengatakan untuk memastikan kelancaran dan keamanan dalam pelaksanaan rapat Pleno terbuka rekapitulasi hasil penghitungan suara pilkada 2024 pada tingkat Kecamatan tersebut pihaknya bersama instasi terkait turut melaksanakan pengamanan untuk mensukseskan setiap tahapan pilkada 2024.

    Kami dari Polsek Panongan dan Koramil 14/Panongan serta unsur terkait lainnya dalam hal ini melaksanakan pengamanan terbuka maupun tertutup untuk mengamankan jalannya rapat Pleno terbuka hasil Pemungutan Suara pada Pilkada 2024 tingkat Kec. Panongan Kab. Tangerang sehingga berjalan aman dan lancar, hingga kini penghitungan suara masih berlangsung dalam keadaan aman, baik dan terkendali.

    Bramantyo menambahkan bahwa Kecamatan Panongan membawahi 7 Desa dan 1 kelurahan dan jadwal yang sudah diagendakan pada Pleno hari ini ada 2 Desa yakni Desa ciakar, Desa ranca kelapa Kecamatan Panongan, "tutupnya (Spyn)

    kapolsek panongan rapat pleno rekapitulasi penghitungan suara pilkada kecamatan panongan
    Sopiyan Hadi

    Sopiyan Hadi

    Artikel Sebelumnya

    PIK2 Terapkan Pilar Ekonomi Guna Berdayakan...

    Artikel Berikutnya

    HUT KORPRI Ke-53, Polda Metro Tegaskan Peran...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Bhabinkamtibmas Desa Karangsari dan Penggarap Lahan Bersinergi Wujudkan Program Ketahanan Pangan
    Jaga Kamtibmas Kondusif, Polsubsektor Terminal 2 Bandara Soetta Patroli Gabungan
    Lanud Sultan Hasanuddin Gelar Sosialisasi Krida Pramuka Saka Dirgantara Kuwarti Daerah Sulawesi Selatan
    Anggota Ditpamobvit Polda Metro Jaya Sigap Tolong Masyarakat Yang Pingsan Di CFD Sudirman

    Tags